SMAIT Nurul 'Ilmi Jambi adakan Workshop Deep Learning Untuk Guru

JAMBI (5/11/2025) - SMAIT Nurul ‘Ilmi Jambi kembali menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas pendidikan. Pada hari Rabu, 5 November 2025, sekolah ini menggelar Workshop Deep Learning yang diikuti oleh seluruh guru.

Kegiatan ini bertujuan untuk menguatkan pemahaman para pendidik terhadap konsep deep learning, sekaligus menggali bagaimana penerapannya dapat selaras dengan visi Sekolah Islam Terpadu, yang memadukan kurikulum nasional dengan nilai-nilai Islam.

Dalam suasana yang interaktif dan inspiratif, para guru diajak untuk memahami pendekatan pembelajaran yang lebih mendalam tidak hanya fokus pada aspek kognitif, tetapi juga pada pembentukan karakter dan spiritualitas peserta didik.

Workshop ini diisi oleh dua narasumber dari Divisi Pendidikan Yayasan Nurul ‘Ilmi Jambi, yaitu Ibu Doharni Harahap, M.Pd. dan Dra. Nurmaini, MY, M.Si. Keduanya berbagi pengetahuan serta strategi praktis dalam mengintegrasikan nilai-nilai Islam ke dalam proses belajar mengajar yang kreatif dan relevan dengan perkembangan zaman.

Melalui kegiatan ini, SMAIT Nurul ‘Ilmi Jambi berharap para guru semakin siap menjadi pembelajar sepanjang hayat, yang mampu menuntun generasi muda tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga kuat dalam iman dan akhlak.